Cara Menurunkan Darah Tinggi Dengan Cepat

Cara Menurunkan Darah Tinggi Dengan Cepat

“Tekanan darah tinggi sangat berbahaya bagi pengidapnya bahkan dapat menyebabkan kematian”

Tekanan darah tinggi atau hipertensi merupakan kondisi berbahaya yang dapat menyerang siapa saja. Penyakit ini tidak menimbulkan gejala, tetapi dapat meningkatkan risiko penyakit turunan yaitu jantung, stroke, bahkan kematian.

Tekanan darah normalnya ada di angka 120/80 mmHg. Jika tekanan darahnya mencapai 130/80 mmHg ke atas,  kondisi ini sudah masuk kategori tekanan darah tinggi.

Darah tinggi dapat disebabkan oleh berbagai macam faktor, seperti pola hidup yang tidak sehat, jarang berolahraga, pola makan yang tidak sehat, bahkan obesitas juga dapat menyebabkan timbulnya tekanan darah tinggi.

Lantas bagaimana cara menurunkan tekanan darah tinggi? Simak cara-cara berikut ini.

Cara Menurunkan Tekanan Darah dengan Cepat

1. Mengatur Pola Makan

Untuk menurunkan tekanan darah, gantilah makanan yang mengandung gula, karbohidrat, serta produk olahan rendah lemak karena dapat meningkatkan tekanan darah tinggi dengan cepat.

2. Rutin Berolahraga

Olahraga ringan seperti berjalan kaki, berenang, yoga dan bersepeda dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi, selain itu berolahraga juga membantu tubuh tetap sehat.

3. Menjaga Berat Badan Tetap Ideal

Kelebihan berat badan atau obesitas dapat meningkatkan tekanan pada arteri, sehingga lebih cepat meningkatkan tekanan darah.

4. Mengurangi Konsumsi Garam

Mengonsumsi garam berlebihan juga bisa meningkatkan tekanan darah, oleh karena itu disarankan untuk mengurangi konsumsi garam pada makanan cemilan, dan minuman ringan.

5. Minum Air Putih

Mungkin terlihat sepele, namun ternyata meminum air putih dapat menurunkan tekanan darah tinggi yang melonjak, karena cairan tubuh tersuplai dengan baik serta mencegah dehidrasi.

Toyalife Mampu Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Meminum air alkali Toyalife juga mampu menurunkan tekanan darah tinggi, karena Toyalife memiliki berbagai kandungan yang baik bagi kesehatan kita. Dengan rutin meminum 3 botol Toyalife, tubuh akan terjaga kesehatannya, serta terhindar dari berbagai penyakit, tekanan darah tinggi contohnya.
Itulah beberapa cara cepat menurunkan tekanan darah tinggi yang bisa Anda coba ketika tekanan darah Anda melonjak secara tiba-tiba.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *