Pentingnya Minum Air Putih Untuk Recovery setelah Sakit

Pentingnya Minum Air Putih Untuk Recovery setelah Sakit

“Setelah kita sembuh dari sakit, tubuh kita masih memerlukan waktu untuk melakukan recovery setelah sakit.”

Ketika sedang sakit, tubuh memerlukan lebih banyak nutrisi untuk membantu proses pemulihan. Salah satu nutrisi yang diperlukan oleh tubuh adalah air putih.

Selain itu, air putih juga memberikan berbagai macam manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaat air putih bagi tubuh saat sakit? Simak lebih lanjut pembahasannya.

1. Mencegah Dehidrasi

Salah satu penyebab dehidrasi adalah penyakit diare. Oleh karena itu, manfaat minum air putih saat sakit, terutama diare, adalah turut mencegah terjadinya dehidrasi. Pasalnya, dehidrasi dapat memperburuk kondisi karena tubuh yang sedang sakit akan merasa semakin lemas, kurang energi, serta sakit kepala.

2. Menstabilkan Suhu Tubuh

Demam yang ditandai dengan terjadinya peningkatan suhu tubuh sering kali terjadi ketika Anda sedang mengalami infeksi.

Di kondisi tersebut, keringat akan dikeluarkan sebagai upaya mendinginkan suhu tubuh. Namun, pendinginan suhu tubuh ini tak dapat berjalan optimal apabila Anda tidak mengembalikan cairan yang hilang melalui keringat tersebut.

Karena itulah, Anda disarankan minum air putih yang cukup terlebih ketika sedang sakit, yakni minimal 2 liter sehari.

3. Meredakan Hidung Tersumbat

Saat sedang sakit, tidak jarang seseorang akan mengalami hidung tersumbat. Hidung tersumbat ini disebabkan oleh lendir hidung yang banyak dan pekat.

Oleh karena itu, Anda disarankan minum air putih yang cukup untuk membantu meredakan hidung tersumbat.

4. Membantu Proses Detoksifikasi

Manfaat meminum air putih saat sakit salah satunya adalah membantu proses detoksifikasi.
Pasalnya, proses metabolisme, termasuk detoksifikasi, akan terganggu saat tubuh sedang sakit.
Hal ini dapat memicu terjadinya penumpukan racun dalam tubuh yang dapat memperburuk kondisi.
Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, Anda perlu minum air putih secukupnya.
Lantaran, air mampu membawa racun keluar dari tubuh dengan mudah melalui urine dan keringat.
Itulah beberapa manfaat dari meminum air putih saat sakit. Tetap jaga tubuh terhidrasi agar terhindar dari berbagai penyakit serta bantu proses penyembuhan lebih cepat. Akan lebih baik lagi jika kita rutin meminum Toyalife yang memiliki berbagai manfaat bagi tubuh kita.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *